Apapun masalahmu, jangan pernah ragukan Tuhanmu. Jangan berdiri di atas kakimu sendiri, jangan bertumpu pada kekuatanmu. Berdirilah di atas dasar imanmu kepada Tuhan. Andalkanlah kekuatan-Nya.
Yesus adalah Tuhan yang kuasa-Nya tak terbatas. Bila manusia membuat batasan-batasan dalam hidupmu dan menjadikanmu terhimpit, Tuhan sanggup merobohkan batasan-batasan itu. Yesus akan membebaskanmu dari orang-orang jahat. Dia akan melakukan banyak terobosan dalam hidupmu.