Tetaplah setia menanti jawaban Tuhan atas doa-doamu, sebab penantianmu tidak akan berakhir dengan sia-sia. Mungkin kamu sudah terlalu lama bergumul, kamu merasa lelah dan ingin menyerah. Daripada hatimu menyerah, lebih baik berserahlah. Teruslah berharap hingga kamu mendapatkan keajaiban.

Tidak ada seorang ayah yang akan memberikan duri kepada anaknya yang dengan setia menanti hadiah. Begitu juga dengan Bapa di sorga. Dia tidak akan memberikan kekecewaan kepada anak-Nya yang dengan setia berharap kepada-Nya.