Seperti Kereta

Seperti Kereta
Seperti Kereta

Hidup ini seperti kereta dan di setiap stasiunnya akan menurunkan banyak orang hingga tiba ditujaun akhir. Dalam hidup kita, akan banyak orang-orang yang akan kita temui, ada yang mencintai kita, ada yang menyakiti kita, ada yang menopang kita, ada yang menghancurkan kita, ada yang menolong, ada pula yang menjatuhkan.

Perhatikan kereta kita, apakah kereta kita melaju ke arah yang benar dan menjadi berkat bagi orang-orang yang berada di sekitar kita ataukah kita membiarkannya kosong dengan tidak menjadi berguna bagi mereka? Begitu pula dengan orang-orang yang nantinya akan meninggalkan kita. Siapapun yang harus turun di tujuan berikutnya, kita harus bisa merelakannya. Tujuan akhir hidup kita adalah kerajaan sorga, oleh sebab itu selama kereta kita masih berjalan, lakukanlah segala hal yang baik.

Dan kiranya Tuhan menjadikan kamu bertambah-tambah dan berkelimpahan dalam kasih seorang terhadap yang lain dan terhadap semua orang, sama seperti kami juga mengasihi kamu. (1 Tesalonika 3:12)