Luka dan Kecewa yang Datang Terus-menerus
Luka dan kecewa yang Tuhan izinkan datang dalam hidupmu secara terus-menerus, bukan berarti Tuhan tidak mengasihimu. Justru hatimu bertambah kuat dan kasihmu semakin dalam. Semua proses itu akan menjadikanmu pribadi yang penyabar.
Sabar itu sulit. Sabar terkadang juga pahit. Tidak semua pemberianmu yang manis, akan kembali dengan kemanisan pula. Ada kalanya hatimu luka dan kecewa. Tapi disitulah Tuhan membentukmu menjadi pribadi yang lebih dewasa, yang mampu mengatasi rasa sakit.

