Kepekaan Rohani
Kepekaan Rohani

Banyak manusia yang melakukan perbuatan dosa dengan mudahnya. Seolah-olah mereka telah terbiasa untuk melakukan hal itu tanpa ada rasa bersalah juga rasa takut. Dosa itu lama-lama menjadi sebuah kebiasaan yang menguasai kehidupannya.

Telinga digunakan untuk mendengar panggilan orang-orang sekitar dan hati digunakan untuk mendengar panggilan dari Tuhan. Saat seseorang menutup telinga dan hati, maka mereka akan mengabaikan teguran sehingga merasa benar akan apa yang dilakukan oleh dirinya sendiri.

Dosa dapat dicegah ketika kita mempunyai kepekaan rohani. Kita adalah anak-anak Tuhan yang telah ditinggikan namun kita tidak pernah menyadari dan menghargai apa yang telah Allah lakukan atas hidup kita. Jangan biarkan dosa menjadi menumpuk dan membuat kita gagal di mata Allah.

Tetapi tidaklah diketahuinya, bahwa TUHAN telah meninggikan dia.

Hakim-Hakim 16:20