Ada seorang pemuda yang hendak mencari pekerjaan di kota. Untuk bisa mencapai kota tersebut, ia harus melewati perbukitan. Sangat melelahkan, apalagi saat bekal makanan juga minuman telah habis. Ia harus mencari makanan di hutan dan mencari sungai untuk minum. Setelah beberapa hari perjalanan, ia sampai di kota dan mendapatkan pekerjaan.

Perjalanan hidup itu pasti melelahkan. Tapi ingatlah bahwa di setiap lelah pasti ada berkat, di setiap pencobaan pasti ada jalan keluar dan di setiap pergumulan pasti ada jawaban. Kita harus tetap menjalaninya dengan penuh kesabaran. Jangan berhenti berjuang.

Dia memberi kekuatan kepada yang lelah dan menambah semangat kepada yang tiada berdaya.
Yesaya 40:29