Jangan Berfokus Pada Hal-hal yang Menyakitimu
Waktu tidak pernah memberikan toleransi. Waktu akan terus berjalan maju meskipun kita sedang mengalami kesulitan. Waktu tidak akan berhenti hanya untuk menunggu kita keluar dari masalah. Waktu juga tidak pernah memberi ruang untuk masa lalu.
Jangan pergunakan waktumu untuk berfokus pada hal-hal yang menyakitimu, atau hari-harimu akan dipenuhi dengan penderitaan. Pergunakanlah waktumu untuk mengambil pelajaran atas segala hal yang terjadi atas hidupmu, maka kehidupanmu akan semakin bertumbuh.
Waktu bagai sebilah pedang, jika kamu pandai memainkannya, waktu akan menjadi senjatamu. Namun jika kamu tidak bisa memainkannya, waktu akan melukai dirimu sendiri. Kamu akan semakin menderita.

