Situasi yang baik, berkat mengalir dengan lancar dan semua yang kita inginkan atau cita-citakan terwujud, seringkali membuat kita lupa bahwa semuanya itu dikerjakan oleh Allah bagi kita. Bahkan sekalipun kita sedang berada dalam situasi yang buruk, keadaan seakan tidak mendukung kita dan seakan semua jalan keluar mengalami kebuntuan, Tuhan tetap ada di sana memberi kita kekuatan dan merancang hal buruk itu menjadi baik dan berfaedah untuk kita. Melupakan Tuhan di masa-masa baik dalam hidup kita, menjadikan kita manusia yang sombong, melupakan Tuhan di masa sukar dalam hidup kita membuat hidup kita semakin sulit.
Karena itu di dalam segala musim hidup kita, seharusnya kita tidak pernah melupakan Tuhan, baik dalam keadaan baik maupun tidak baik. Ia mau kita terus bergantung kepada-Nya, dan mempercayai-Nya bahwa apa yang Ia lakukan bagi kita adalah untuk kebaikan kita. Milikilah hati yang selalu membutuhkan Tuhan sebab tanpa Tuhan kita tidak mampu berbuat apa-apa, dan tidak mampu mengubah apa-apa.
Ingatlah segala rahmat-Mu dan kasih setia-Mu, ya TUHAN, sebab semuanya itu sudah ada sejak purbakala.
Mazmur 25:6