Jika dalam kesesakanmu menyerukan nama Tuhan, maka kamu akan menerima kelegaan. Jika dalam kesukaranmu menyerukan kebesaran-Nya, maka kamu akan melihat jalan keluar. Jika dalam ketakutanmu menyerukan kuasa-Nya, maka kamu akan mendapat keberanian. Jika dalam kelemahanmu menyerukan nama Tuhan, maka kamu akan mendapat kekuatan.
Sebab di dalam nama-Nya ada mujizat. Di dalam nama-Nya, segala hal yang mustahil menjadi mungkin. Tuhan sanggup melakukan segala perkara. Tidak ada yang sukar bagi Dia. Bahkan dari debu tanah yang Ia embusi napas, jadilah manusia. Ia juga membangkitkan orang mati. Apa yang tidak bisa Tuhan lakukan?
Percayalah kepada Tuhan dan hidupmu akan dipulihkan. Apa yang bagimu berat akan menjadi ringan sebab Tuhan turut memikulnya bersamamu. Dia tidak akan pernah membiarkanmu menghadapi persoalanmu seorang diri. Tuhan selalu ada di sisimu untuk menolongmu.
Bermegahlah di dalam nama-Nya yang kudus, biarlah bersukahati orang-orang yang mencari TUHAN!
1 Tawarikh 16:10